Saturday, December 13, 2008

Bikin Creative Workshop…???

“Apa sih yang membuat orang datang ke workshop…?”, pertanyaan ini dulu sempat kami (youth corner team) lontarkan sebagai telaah dalam membuat event workshop atau seminar gitu deh. Ini beberapa alasan yang bisa aku simpulkan ^_^:

* Topic menarik
* Materi menarik & dibutuhkan
* Tertarik karena poster/iklan
* Rekomendasi teman / orang lain tentang workshop
* Topic & materi workshop sedang marak (lagi hangat-hangatnya)
* Penasaran… (ma topic, materi, fasilitator, poster, panitianya atau malah ma yang datang, hehe)
* Fasilitator menarik
* Pengalaman dari workshop yang lalu yang sudah pernah diikutin sebelumnya (kesan pertama..)
* Nyari SKP (kredit semester)
* Nyari makanan…
* Nyari sertifikat atau mungkin name tag…
* Ngumpulin memorabilia workshop (kolektor pernik workshop… hehehe)
* Diajak teman
* Diajak oleh panitia workshop… atau mungkin diajak oleh fasilitatornya
* Diutus oleh sekolah / kampus / organisasi / komunitas / perusahaan
* Diundang khusus... jadi tamu agung di workshop tersebut
* Dibayarin... alias free entry
* Dipaksa ma orang tua...
* Gak enakan nolak ama yang ngajak ikut workshop
* Iseng nyari kesibukan… nyasar, ikut-ikutan aja…
* Sekalian bantuin panitia workshop…
* Nyari pengalaman dan pengetahuan…
* Buat study banding… (study banding bikin event workshop sejenis atau study banding content/materi workshop-nya)
* Ngeliput acara workshop
* Nyari kenalan baru
* Nyari pacar/gebetan.. ajang pencarian jodoh berkualitas, hehehe
* Nyari hadiah/doorprize...
* Tempat acara terjangkau
* Waktu acara sesuai (gak berbenturan dengan agenda pribadi...)

Kalo diruntut lebih jauh lagi bakal makin banyak daftar alasan orang untuk ikut workshop… manusia tu paling jago nyari-nyari alasan siy, hehehe… dari latar belakang alasan orang buat datang atau mengikuti workshop itulah kita bisa membuat koridor standart operational procedural (SOP) workshop. Aku mana berpengalaman bikin workshop, seminar, gathering dan sejenisnya… boro-boro bikin conference… rasanya itu semua menarik juga, makanya aku mau belajar-belajar & mengumpulkan referensi event sejenis itu (gregetan aja siy dicap tukang bikin lomba mewarnai ma si Moch, nyebelin!!)

Sebenarnya bikin event workshop juga simple aja… beberapa hal utama yang harus diperhatikan diantaranya yaitu:

Preparation


Mulai dari menggodok ide, menyusun & mematangkan acara, ngurusin administrasi (bikin proposal, formulir-formulir, surat-surat dll), keuangan (dana event, sponsorship, dll), ampe menyusun kepanitiaan…. Menetukan target sasaran, tujuan, flow acara dll deh…


Promo & Publikasi

Mencari media promosi yang tepat sasaran (media cetak, media elektronik, poster, brosur, door to door, undang ke sekolah/kampus/komunitas/perusahaan dll…)


Registrasi


Menentukan ticket box agar mudah melakukan registrasi


Venue & Timing


Menyesuaikan tempat & waktu pelaksanaan workshop. Termasuk pula setting tempat acara yang sesuai, table setting, juga menyediakan fasilitas pendukungnya (screen, proyektor, laptop, soudsystem, workshop tools...), rundown acara, termasuk event flow-nya juga


Fasilitator

Gampang-gampang susah ya nyari fasilitator yang okay… karena workshop itu beda ama ngajar di sekolah/kampus, workshop itu semacam pelatihan singkat, sharing ilmu & keterampilan… karakter mengajar fasilitator juga perlu jadi pertimbangan, tidak hanya capability-nya aja…


Workshop material

Materi workshop bakal menyesuaikan dengan sang fasilitator & topik


Workshop Kit

Seperti misalnya kertas, gunting, buku catatan, kertas gambar, lem, pensil, dll…. Yang mendukung peserta untuk melakukan workshop


Complementary


Misalnya note book, pen, name tag, certificate, souvenir (pin, pembatas buku atau gimmick memorabilia lainnya), termasuk pula service konsumsi…

No comments: