Thursday, March 26, 2009

Tetangga

250309 8.47pm
terdengar suara perempuan memanggil lirih didepan pintu kamar kosku
"Liiin, ini buat camilan nanti malam.."
Setumpuk buah-buahan ranum dan tape hijau tersusun rapi didalam bokor (piring aluminium). Oda, ibu kosku tau banget aku suka pisang.. pisang hijau pula, juga ada jeruk (hmm dalam tumpukkan itu mataku tak henti-hentinya melirik seolah hendak berkata, "cihuiii pisang pisang pisang... ^_^"

260309 10.49am
terdengar suara perempuan memanggil lirih didepan pintu kamar kosku
"Liiin, ayoo sarapan dulu. Gak ad warung yang buka kan, niy ada opor.. ayam kok"
Lagi-lagi kulihat sepiring nasi putih mengepul plus terung tumis dan semangkok opor ayam... Hmmm nyammy ^_^

260309 06.37pm
terdengar ketukan di pintu kamar kosku dibarengi panggilan bapak-bapak
"Liiin, ini buat makan malam... biar gak kemalaman makan"
kulihat sepiring nasi putih mengepul (lagi) dan semangkok opor ayam... Hmmm nyammy ^_^

Bukan sebokor buah-buahan atau semangkok opor yang membuatku terharu... (okay.. masalah vegetarian ntaran deh, hehehe)
Namun, perhatian dan ketulusan mereka yang menganggapku sebagai bagian dari keluarga mereka. Ada lima kamar kos dalam kompleks kos ku di Jl. Waturenggong ini, hanya aku dan kamar sebelah yang dihuni oleh seorang bapak apoteker yang menghabiskan Nyepi day di kos. Sangat menyenangkan, disaat aku merasa sendiri, kendati keluargaku semua pada ke Jawa, masih ada keluarga laennya yang memperhatikanku juga ^_^.

Itulah gunanya tetangga, yaa keluarga yang paling dekat dengan kita.. karenanyalah kita harus menjaga hubungan baik dengan tetangga kita. Karena pabila sesuatu terjadi pada kita, orang terdekat yang akan membantu kita - memperhatikan kita adalah tetangga kita... bukan kelurga kita sendiri, karena tetangga ada dekat disekitar kita.

Selamat Tahun Baru Saka yaaa... i always Love Nyepi Day - Hari Silent
dimana dunia menjadi begitu gelap, Langit begitu luas & segala isinya terlihat jelas.. kesunyian memberi kita waktu untuk berdialog dengan diri sendiri.. merenung.
Habis gelap terbitlah terang... menuju pencerahan setelah kelamnya dunia ^_^

Wednesday, March 25, 2009

Wish Words - Andrie Wongso

Seribu orang tak percaya, tidak masalah asal kita punya kepercayaan diri..
Tapi, seribu orang percaya namun kita sendiri tak punya rasa percaya, akan sia-sia belaka..

Siklus Alami - Siklus Alam

(sumber: berbagai sumber)

Apabila kita memperhatikan curah hujan harian, kita akan menemukan beberapa fenomena yang disembunyikan oleh legenda-legenda di suatu tempat yang misterius, danau-danau di pegunungan Alpin, persediaan air di perbatasan kota, lapisan es Antartika, kesemuanya itu berputar bersama-sama dalam sebuah lingkaran tunggal, meskipun terkadang potensi alam itu diatur oleh Negara masing-masing. Siklus air di alam semesta mengitari Australia ke Greenland dan mata air dari Pegunungan Rocky yang kemudian berkumpul menjadi satu. Siklus alam lainnya yang menyelimuti bumi ini membawa zat-zat makanan dan mineral-mineral yang berasal dari bumi, udara dan air.

Siklus alam ini terhubung menjadi sebuah fenomena di dalam suatu ruang yang berbeda skalanya ( dalam satuan panjang yang spesifik ). Apabila kita melintasi jarak ribuan kali bagian demi bagian di alam semesta ini, maka kita akan mendapati curah hujan dalam jarak 1 milimeter, tanah berlumpur setiap 1 meter, danau setiap 1 kilometer, dan lapisan es Antartika setiap 1000 kilometer.

Proses alam menjadi sebuah satu kesatuan yang padu di dalam siklus alam, perpaduan tersebut bergantung pada aliran energi dan material-material. Sisa-sisa oksigen yang berasal dari Ganggang Hijau – Biru diserap oleh Ikan Paus Biru, sedangkan karbondioksida yang terbuang akan dimanfaatkan dalam proses fotosintesis oleh pohon Oak. Siklus alam di seluruh jagat raya ini yang berasal dari organisme-organisme di alam bersama-sama membentuk suatu system siklus yang efektifitasnya 10 kali lebih besar daripada 10 juta meter ( dari jumlah fotosintesis ) untuk setiap 10.000 km (jumlah alam semesta itu sendiri).

Pada setiap aliran anak sungai, pusaran air, karangan bunga dalam semua ukuran pertumbuhan dan penurunannya, mengeluarkan cabang-cabangnya untuk melakukan penyerapan di lingkungan sekitarnya dan meneruskan penyerapan tersebut. Air menangkap organisme-organisme mikroskopik dan menghindarkan penimbunan berlebihan terhadap organisme-organisme mikroskopik tersebut, hal ini dilakukan untuk menciptakan keseimbangan di alam. System siklus alam berarti “ Suatu hubungan dimana akan mempengaruhi pada semua ekosistem di alam, atau potensial untuk dipengaruhi, hal ini menyangkut keseluruhan ekosistem alam, karena kesemuanya itu saling berinteraksi satu dengan yang lainnya.” Alam memberikan keseimbangan yang dinamis dan maha luas. Unsure-unsur energi senantiasa tersedia di alam.

Kita cenderung untuk melihat proses awal dalam jumlah yang terbatas, yang kemudian diungkapkan dalam sebuah disiplin bahasa, metafora dan alat-alat. Didalam kehidupan nyata, pendapat ini tidaklah cukup untuk dijadikan batasan-batasa dalam menemukan penyebab utama dari suatu fenomena. Kita seringkali memberi batasan-batasan yang sempit atas terjadinya hujan asam. Lalu apakah yang menjadi penyebab terbentuknya batubara-minyak bumi, muntahan nitrogen dan sulfur dioksida yang terjadi terus menerus? Atau berapakah jumlah rumah-rumah penduduk yang memerlukan minyak bumi? Apakah tolak ukur terhadap danau tidak sehat, ikan-ikan apa sajakah yang mati karena penimbunan asam di perairan? Mungkin ada pendapat yang memperdebatkan permasalahan-permasalahan tersebut secara regional dan mencakup semua jaringan minyak bumi. Canada dianggap oleh Amerika sebagai penyebab berkurangnya sumber batubara di danau mereka dan hutan-hutan di Amerika, serta sebagai penyebab terjadinya hujan asam universal. Dan mungkin kita melupakan point penting : apakah benar jumlah molekul-molekul hujan asam menyelimuti berbagai proses kimiawi yang berliku-liku dari pembakaran batubara? Hal ini membuktikan bahwa masing-masing analisis memiliki tingkat keakuratan yang berbeda-beda.

Hujan asam menunjukkan dampak ekologi dari kegiatan desain skala silang dan politik yuridis. Sebuah rumah, sebuah bendungan air elektrik dan sistem pembuangan air mempunyai dampak yang tidak bagus pada skala kecil/tunggal. Apa yang kita lakukan pada satu skala memiliki banyak dampak, baik positif dan negatif, begitu juga dengan skala lainnya. Hubungan antar skala mengingatkan kita pada konsekuensi lingkungan yang lebih luas dari hasil desain kita.

Jika kita tidak bekerja secara natural pada skala yang saling berhubungan, maka kita akan membahayakan kehidupan di bumi. Kita telah menimbulkan atmosfer karbondioksida pada 14 tahun semenjak masa pra indutrial, dengan implikasi yang penting untuk iklim global. Baik di daerah terpencil, tingkatan besi telah meningkat dan berlipat seribu kali. Indstri dan pertanian kita telah memproduksi besi berat, sulfur dan elemen lain setiap tahunnya yang lebih besar dari bagian alam kita.

Apabila kita menggabungkan masalah ekologi ke dalam desain dengan benar, kita pasti mendapat tantangan hebat yang ditawarkan oleh hubungan skala. Kita harus menemuan cara untuk menyatukan proses desain kita melalui tingkatan level skala dan membuat proses ini sejalandengan perputaran air secara natural, energi dan material.

Sekitar tahun 1920, seorang pria inggris yang eksentrik bernama Lewis Richardson menanyakan sebuah pertanyaan sederhana : “Berapakah panjang garis pantai inggris?” Saat dia benar – benar melihat pada peta, dia menyadari adanya tampilan baru. Ternyata garis lurus pantai pada peta terdapat selat, teluk, tanjung dan peninsula. Banyak tingkatan skala pada peta sehingga garis pantai terlihat serupa.

Saat sebuah persegi tidak memiliki detail yang tersembunyi, pada skala yang lebih kecil garis pantai Inggris akan menampakkan tampilan – tampilan baru setiap kali di perbesar. Luarbiasanya, bagian tersebut merupakan bagian pantai scara keseluruhan. Ini disatukan oleh jenis geometri baru yang menghubungkan skala. Pada geometri ini, bentuk pada satu skala mencerminkan skala yang lain karena proses pembentukkan secara esensial identik dengan banyak skala. Geometri ini memberikan metafora yang berguna bagi percobaan kita untuk menjembatani disiplin desain yang menjangkau segala skala.

Pada tahun – tahun terakhir, para ahli matematika telah memulai penelitian mengenai bentuk geometri yang menyerupai bentuk dari garis pantai Inggris. Sementara bentuk idealis ini tidak dapat disamakan dengan bentuk – bentuk alamiah dengan segala tekstur dan ketidaksamaaannya, bentuk ini juga dapat memberikan contoh sederhana dari bentuk geometri yang saling menyambung dalam berbagai skala. Marilah kita mengambil contoh konstruksi dari Kurva Koch.

* Dimulai dari sebuah garis.
* Lalu garis tersebut dibagi menjadi tiga segmen.
* Selanjutnya kita menarik sebuah segitiga dari tengah garis dan menghapus dasarnya. Sehingga sekarang kita memiliki empat segmen, masing – masing dengan sepertiga dari garis awal.
* Sekarang kita tambahkan proses yang sama pada setiap empat segmen yang baru, menambahkan tingkatan detail yang lebih baik.
* Menambahkan proses yang sama terus – menerus dgn tidak terbatas, maka kita mendapatkan kurva koch.

Setiap tingkatan dari konstruksi dari kurva koch menambahkan detail yang lebih terperinci. Bagian terkecil dari bentuk kurva koch merupakan kerangka dari bentuk berikutnya yang bahkan lebih kecil lagi dalam skala. Dalam setiap tahap, struktur dibentuk dengan cara mendorong bagian tengah ketiga setiap bagian sehingga membentuk suatu segitiga. Setiap bagian dari kurva koch dibentuk dari proses yang sama yang membentuk keseluruhan kurva, setiap bagian menggambarkan bentuk keseluruhan. Dengan begitu dapat dengan mudah dilihat bahwa kurva koch terdiri dari 4 bagian 3 : 1 yang terus digandakan.

Baik garis pantai Inggris maupun kurva koch merupakan manifestasi dari sebuah simetri yang luar biasa dalam berbagai skala. Simetri tersebut sederhana, keseluruhan bentuk merupakan bagian – bagian kecil yang di kopi terus sehingga menjadi bentuk keseluruhan. Kesimetrisan ini dapat dikatakan sebagai “self – similarity” dan bentuk prosesnya merupakan “fractals”. “Self – similarity” merupakan konsekuensi langsung dari proses pembentukan yang identikal dalam berbagai skala/ukuran.

Geometri fraktal adalah geometri yang dibentuk dari menggabungkan skala/ukuran/ Hal tersebut memiliki jangkauan yang luas dari mulai dahan ke pohon, dari selokan ke bendungan. Bahkan tubuh kita terdiri dari bentuk – bentuk fraktal. Sistem limpa, usus kecil, paru – paru, tisu oto, pola yane membentuk otak, saringan pda ginjal, kesemuanya menunjukkan ( fraktal ) skala. Rancangan fraktal secara luas meliputi sejumlah wilayah yang dapat berfungsi sebagai distribusi, koleksi, penyerapan dan ekskresi cairanm – cairan vital, dan berbahaya di seluruh tubuh.wilayah dari sebuah paru – paru atau otak meningkat jioka dilihat dengan skala yang lebih kecil, sama halnya dengan garis pantai Inggris.

Pada alam, bentuk geometri mencermikan proses yang berlapis – lapis. Pada tulisan mengenai permukaan biologi, Paul Mankiewicz mendiskusikan kemampuan akar tumbuhan menetralkan air. Dengan cara yang konvensional, sistem pengolahan air limbah bakteri dapat mengalir dengan air yang diolah. Cara menyerap bakteri dengan cara yang tidak efisien. Sebaliknya pengolahan air limbah secara ekologi menghasilkan kimia yang kaya pada permukaan akar. Akar – akar ini secara aktif mengatur aliran energi kimia, sehingga mikro organisme yang ebrada didalamnya dapat bekerja. Penelitian lanjutan menandakan permukaan yang luas pada sistem akar menghsilkan saringan nutrisi yang sangat efisien.

Geometri alam adalah prinsip yang penting unutk rancangan ekologi. Hal tersebut menentukan batasan – batasan, baik itu ukuran sistem akar atau sebuah yemoat penampungan air. Sekitar seabad yang lalu, mayor John Wesley Powell, kepala dari badan survey geologi Amerika Serikat secara eksplisit mengenali prinsip – prinsip ini dalam menerapkan pada daerah barat sesuai dengan kondisi tanah dan keadaan air. Pada konvensi Montana Stachood di Helena pada tanggal 9 agustus 1889 John Wesley Powell mengusulkan untuk mengorganisir sebuah negara bagian baru Montana kepada negara dimana batasan berupa divisi dari hidrografi daripada garis politik pada peta. Hal serupa sudah dilakukan disekitar montana dan bagian barat oleh anggota survey geologi. Powell mengerti perlu diadakannya hukum akan air minum dan tempat tinggal untuk menjaga ekologi di negara barat.

Suatu proyek yang dilakukan di daerah pelabuhan San Francisco mengaplikasikan prinsip ini. Seorang ahli geografi, Josh Collins telah bekerja pada lahan 70 hektar rawa – rawa di tanah angkatan laut Amerika. Setelah rawa – rawa tersebut dilalui jalan mulai terdapat genangan – genangan air yang merupakan tempat berkembang biak nyamuk. Untuk menghindari hal ini digali selokan – selokan tambahan. Selokan ini sangat efektif .

Bagian saluran atas menimbuni jalan dari nyamuk abate yang berusaha untuk menghindar. Seperti cacatan Collinns,“Parit yang sebenarnya diciptakan untuk mengurangi nyamuk ternyata tidak mengurangi masalah. Kenyataannya, rawa dengan jaringan parit yang paling luas sering menghasilkan nyamuk terbanyak. Ini karena jumlah, ukuran dan pengaturan dari parit tidak ditentukan dalam hubungannya dengan geomorpologi dan hidrologi rawa.” Dengan tambahan total arus pasang surut,memotong daerah aliran sungai dan menambah parit baru, Collins dan rekannya telah mampu memugar kembali bagian yang asli antara petunjuk ilmu ukur pengeringan rawa dan karakter perubahan pasang surut. Sistem baru bekerja dengan baik dan rawa tidak hanya bebas nyamuk tetapi juga menarik burung pantai yang sebelumnya tidak mengetahui lahan tersebut.

Proses beroperasinya geologi serupa dengan cara perbandingan cakupan luas, menghasilkan berbagai sistem fractal: garis pantai, kepulauan, pegunungan, penyerapan air, kesalahan bentuk, tambang mineral dan sebagainya. Vegetasi bereaksi terhadap corak pemandangan fractal, dengan tiap tanaman menyesuaikan iklim mikro tertenyu dan kondisi lahan. Vegetasi, pada saatnya, merupakan faktor penentu dari struktur ekosistem dan habitat binatang. Bentuk geologi fractal akhirnya dicerminkan kedalam habitat fractal.

Sebagai awal usaha menggagalkan nyamuk abate karena karena mereka mengabaikan geometri daripetunjuk pengeringan rawa arus politik dan batas perencanaan tidak mencerminkan hembusan struktur bawah dari corak pemandangan. Itu jika sel darah bergerak dari satu bagian tubuh ke bagian yang lain harus mendapatkan visum jalan. Penyerapan air kita dibagi antara kota, kabupaten, pusat kota dan negara. Secarik batas tanda sasaran tumbuhan dibersihkan Canada-AS. merupakan kemungkinan pada poto satelit, sebuah ekologi yang tak terganti segaris menutupi corak pemandangan dengan harmoni yang halus.

25 tahun yang lalu, perencana dan arsitektur lansekap Ian McHarg mengusulkan sebuah sistem peta ketidakleluasaan yang bermaksud untuk membantu perencana mengidentifikasi ekologi lahan yang sensitif. Permintaannya untuk mendapatkan metode yang lebih responsive terhadap sisa perencanaan lingkungan baru sah hari ini: “Dimana rencana yang tidak terpikir, merupakan instrument tunggal adalah penzoningan dan oleh alat subdivisi politik dialokasikan dengan mengabaikan kepadatan geologi, psiografi, hidrologi, tanah, vegetasi, pemandangan atau keindahan. Pengambilan metode ekologi akan lebih sedikit mengurangi sebuah struktur dari ruang terbuka dimana bentuk alami bekerja untuk manusia, atau dimana pembangunan adalah merugikan.”Suatu saat mungkin kita akan belajar untuk mempertajam intergitas dan continuitas, lawan dari geometrid dan hembusan, melekat di geologi wilayah, hidrologi, tanah, dan vegetasi.

Krisis pada ekologi kita telah terjadi sebagian, bentuk kegagalan untuk membandingkan hembusan energi dari manusia dan material ke batas corak pemandangan. Geometri dari corak pemandangan dimanifestasikan ke distribusi dari tanah pertanian, mineral, tanah lembab, hutan dan sumber daya alam yang lain. Kita tidak termasuk dalam ekologi ini. Kita telah melampaui batas setempat dan dipercaya dalam kebebasan bantuan ekologi. Sebuah contoh yang baik dibuktikan oleh proyek kehidupan air yang luas bahwa kehidupan utama di daerah gurun pasir seperti Los Angeles, Phoenix dan Las Vegas. Sementara itu penolakan terhadap persoalan batasan dari tempat yang mempunyai beberapa aspek, juga isu perencanaan. Jika kita meletakkan sumbu kartesius ke corak pemandangan fractal, penyelesaiannya akan terlalu luas atau kecil, aliran tidak akan menjadi ukuran yang akurat dan kami akan berkompromi dengan sumber ekologi dimana kami berada.

Suatu perbedaan, dengan membandingkan hembusan di corak pemandangan yang melekatke pada geometri, kita mengikuti bentuk ekologi untuk kerja kita. Kita bisa menggunakan drainase alami seperti saluran badai, kotoran pada permukaan rawa malahan dapat merawat tanaman dan material yang asli dari pada yang impor. Kita dapat bekerja dengan menerapkannya terhadap kemantapan tempat tinggal, disain dan geometri suatu tempat.

Kita dikelilingi oleh corak pemandangan fractal-awan, pegunungan, aliran sungai dan dengan kenyakinan ini telah telah meninggalkan pondasi untuk rekonsiliasi dan menjalin pilihan ukuran dari karakteristik geometri itu. Geometri ini mengajarkan kita suatu jenis yang baru tentang kekurang perhatian, salah satunya memperkenalkan bahwa “corak pemandangan merupakan wadah pengembangan bentuk yang hidup dan sejak kerusakan corak pemandangan dengan fractal, bentuk dari fractal sangat bagus”. Geometri ini mengingatkan kita bahwa alam merupakan mata rantai yang tetap, membawa pernapasan bersama dari paus biru dan potosintesis dari pohaon jati dalam sebuah tarian.

MENCIPTAKAN DESAIN SKALA JALUR DIALOG

Tingkatan penggabungan desain skala jalur kita saat ini mirip kelimpahan jalur kereta api di A.S. pada pertengahan abad 19, masing masing dengan jalur ukuran sendiri. Keberanian menyeberangi perjalanan kontinental menginginkan transfer frekwensi dari satu kereta api ke lainnya untuk mengetahui ketidak sesuaian. Arsitek , perencana kota , perancang profesional pada semua bidang mengukur skala yang menarik dan ahli . Sudah tentu, setiap lahan yang dikerjakan pada skala yang berbeda pasti dengan pengetahuan yang khusus ,tetapi setiap pekerjaan dengan skala latar belakang umum menghubungkan proses batasan kedisiplinan. Hambatannya yaitu menyusun dialog yang menghubungkan wawasan perancang pada skala level yang berbeda. Secara umum , bagian dialog akan melanjutkan pada kumpulan segregasi disiplin yang kaku : tidak dapat dimengerti dan desain yang dibuatuntuk mewujudkan maksud.

Pada perbedaannya, desain ekologi tidak merupakan batas untuk skala sebenarnya. Itu menyediakan cara penyatuan berbagai macam persfektif desain dan perbedaaan skala yang mewakili pengujian kembali ketidak leluasaan ekologi. Ketika kita menghubungkan skala perkalian desain, kesempatan akan terbuka. Dalam hal ini, kita menemukan bahwa perencana lingkungan bekerja tidak hanya membuka areal, tetapi menyediakan koridor margasatwa yang hampir punah dengan membuat cadangan biologis yang memisahkan 100 km . Pada teknologi baru, merupakan pilihan yang tepat untuk sebuah material bangunan posisi matahari yang baik dapat mengurangi kebutuhan akan penyediaan system pemanasan. Pada setiap kasus, sebuah dialog desain yang panjang membolehkan penyatuan bagian dalam desain dengan alam.

Sebuah royal komisi yang bekerja untuk kelangsungan tepi laut Toronto menawarkan model yang bagus untuk desain yang mengurangi profesi yang berlawanan dan politik yang over hak hukum. Sejak tahun 1988, sebuah komisi menyelesaikan secara bersama sama yang meliputi berbagai pemerintah agency dan kelompok masyarakat didalam “Pendekatan ekosistem “ untuk direncanakan. Hasil dari persetujuan komisi tersebut untuk kelangsungan : “Tepi Laut Toronto dan Menopang kota “ yaitu :

* Memasukkan pada semua sistem dan tidak hanya bagian dari itu.
* Mengakui dinamik ekosistem alam, pada masa kini mengalami perubahan dan diharapkan tetap pada gambarannya.
* Menggunakan perawatan lingkungan alam, phisik, ekonomi, social, dan budaya.
* Mencakup semua kegiatan baik dalam kota maupun pedesaan.
* Merupakan dasar geografi alam seperti batas air dari batasan politik.
* Melindungi setiap tingkatan kegiatan, local, region, nasional dan internasional.

Tepi laut Toronto mengalami banyak kerusakan yang berbeda. Dari ketidaklengkapan sebuah daftar akan memasukkan faktor-faktor pengeluaran dan pembuangan tanam-tanaman yang busuk, pertanian yang terhenti, tempat sampah rumah yang merupakan toksin di dalam saluran air. Hujan asam dan asap dari kegitan di dalam kota, terusan sungai kecil , habitat fragmentasi yang berkembang dan penebangan hutan. Komisi merespon dan mengakui “ Infrastruktur hijau “.

Bagaimana kita memulai dengan sistem alami ? berapa banyak tanah yang akan dialokasi untuk dialamikan ? Berapa macam-macam jenis dari tempat bukaan ? Apakah ekologi, estetik, desain kota, fungsi rekreasi dapat terpenuhi ?

Ini merupakan petunjuk cara yang berbeda pada struktur kota , menggunakan hubungan dari kelanjutan “ Infrastruktur hijau “ . Pada dasarnya sistem alam mengakui pembukaan tempat untuk meniadakan bangunan tetapi sebagaai lahan yang utama digunakan . Sebuah infrastruktur hijau harus memasukkan area habitat alami, formulasi tanah , lembah , pantai , jurang , area pendinginan dan pemanasan , tanah pedesaan , taman warisan , kebun raya , jalan kecil , tempat terbuka lainnya pada site yang alami.

Dugaan dari petunjuk infrastruktur hijau pada pendekatan holistic terhadap populasi,keanekaragaman dan batas pengeringan air. Lebih dari itu, laporan regenerasi terus terang janggal tentang kekurangan keberadaan politik dan perencanaan hukum dalam mengurangi masalah lingkungan yang secara rutin melebihi batas mereka. Negara “ di masa lalu, tekanan parochial dari birokrasi dan pemerintahan pilihan rakyat telah hampir memaksa mereka untuk tak bereaksi terhadap isu penyimpangan hukum. Ketika semua orang berada di muatan, tak seorang pun yang berada di muatan. “Komisi kerja merupakan usaha perjanjian untuk menciptakan dialog yang penuh pengertian antara ilmu disiplin desain.

Yayasan Langkah Alami di Swedia telah menerima suatu proyek ambisius lagi: menciptakan suatu kedisiplinan consensus alami yang kuat pada penyebab utama krisis lingkungan. Langkah Alami telah membawa para ilmuwan dan profesional secara bersama dari berbagai bidang di dalam penelitian demi kebersamaan pemahaman dan visi. Hasilnya telah disimpulkan didalam sesuatu yang indah, contoh penulisan buku dibagikan ke setiap rumah di Swedia. Langkah Alami telad dengan dalam mempengaruhi penentuan kebijaksanaan, pebisnis dan kebiasaan warga negara.

Hingga saat ini, banyak debat lingkungan telah mempunyai karakter monyet yang bergelantungan di antara dahan yang merusak pohon yang mewakili permasalahan isolasi yang spesifik. Kita dihadapkan dengan suatu keharusan pertanyaan yang tampaknya sulit untuk diselesaikan. Di tengah-tengah dari semua anggapan tentang dedaunan, sangat sedikit dari kita yang telah memberikan perhatian pada cabang dan batang lingkungan. Mereka memburuk sebagai hasil dari proses sekitar dimana ada sedikit kontroversi atau tidak dan ribuan masalah individu merupakan subyek dari begitu banyaknya debat, kenyataannya, penjelmaan dari kesalahan sistem yang menggangsir dasar masyarakat.

Kedua tepi laut Toronto dan proyek Langkah Alami berdialog yang mencerminkan skala tauta mata rantai dari prosess alami. Mereka jembatan bahasa, sikap dan ketakutan yang sudah memelihara keanekaragaman ilmiah dan desain disiplin yang terpisah. Desain ekologi merupakan suatu ajakan untuk berdialog yang serupa, karena tanpa hal itu, kita akan terus hanya menemukan solusi bagian-bagian yang hanya pendahuluannya saja ke permasalahan selanjutnya. Kita akan terus merusak yang utuh. Di lain pihak, jika kita mulai seperti berdialog dengan jujur, kita mungkin mulai menemukan nuansa desain yang cukup untuk menghormati keanekaragaman dan kompleksitas hidup sendiri.

Personal Space - presentation

Monday, March 23, 2009

Kusuguhkan Gerak Kehidupan

Angin... ku torehkan garis dari liuk tubuhku
Bermain dalam remang cahaya
Gejolak jiwaku membuncah
Panggung ini milikku..!!
Puluhan pasang mata mengejar geliatku
Menjadi budak pada aksiku

Kaki tangan mata dan sital tubuhku
Mengisi ruang-ruang kosong yang tak kosong
Irama ada dalam jiwaku
Dendang terpancar melalui sorot mataku
Mimik menjadi saranaku berbincang
Tidak kah terbaca olehmu...?
Kenikmatan itu sudah diubun-ubun
Tidak kah terasa olehmu...?
Aku ingin berbagi denganmu
Berlarian dipanggung kecil ini
Bukan sebagai penonton
Kita didaulat sebagai pelaku
Kitalah pusat perhatian...
Kitalah pemberi pesan...
Yang mengantarkan malam pada siang

I Hate Monday

230309
Pageeeee.. ^_^
udah 2 minggu ini tiap kali bangun pagi (konteks sebenarnya siy kesiangan dari pagi yang semestinya... sengaja disamarkan untuk istilah, hehehehe)
Yaaa hari ini hari senin, apa aku ikut-ikutan aja yaaa ma kredo i hate monday..? hehehe
Seperti biasa, setiap senin ada weekly meeting, ini satu alasan (yang sedikit aku buat-buat) untuk membenci hari senin. Gak tau kenapa, meski aku sangat menyadari betapa pentingnya meeting rutin, tapi hati kecil tetap saja berkata sebaliknya.
No no no... pemikiran negtif kan gak boleh dituruti (law attraction.. bisa negatif mood terus-terusan). Manusia dewasa itu punya tanggung jawab yang besar pada kehidupannya dan kehidupan orang laen (berusaha membesrkan diri sendiri..)

Page ini.. Kepalaku selalu terasa pusing hampir setiap saat setip hari, masa aku haru konsumsi obat sakit kepala melulu (gak sebut merk ya)? Bisa kecanduan niy.. malah bisa-bisa ada efek samping laennya (waduuuh). Sedari kecil aku emang jarang sakit, hanya sakit kepala ini aja yang hampir setiap hari (kuaggap ini sakit ringan biasa). Dulu udah beberapa kali kok periksa ke dokter, dan hasilnya selalu bilang kecapekkan lah, banyak didepan komputer, ato banyak ngerjain gambar2 (tugas arsitektur), tidur larut malam de el el deh.. alasan2 yang biasa2 banget (menurutku). Aku yakin ada satu alasan yang sangat logis untuk sakit kepalaku ini. Heiii aku sayang badnku loo.. ini anugrah Tuhan. Badan ini titipan Tuhan, kita hanya dititipkan untuk dipertanggung jawabkan.
Aku gak habis pikir aja ma orang-orang yang mudah sekali bunuh diri... hmmff

Sunday, March 22, 2009

Hatimu adalah Lautan Terluas - MTGW 220309

Pikiran kita yang kecil bisa mmbuat hati kita kecil, hati hanya mampu menerima.
Bahagianya hati tanda bahwa hati menerima kebaikan, sakitnya hati karena si pemilik hati membuat batasan-batasan yang membatasi hatinya dari potensi yang membahagiakan dirinya.

Bagaimana meluaskan hati yang terlanjur sempit? Hati kita mempunyai 'pikirannya' sendiri, yang berbeda dengan rasio di otak kita. Dengan cara kita berterimakasih kepada pada apapun.. maka HATI kita bisa menjadi lebih luas luas dan lebih luas lagi.. apapun yang dilemparkan kepadanya akan diterima, karen hati memang hanya bisa menerima...
Hanya lautan yang luas yang mampu memikul langit yang luas..

Hati adalah tempat terserapnya semua kejadian dalam hidup ini.

Hati kita adalah sebuah cawan yang dengan perlahan atau cepat, selalu diisi oleh kehidupan ini, dengan kita sadari atau tidak, dengan persetujuan kita atau tidak.

Hati diberikan kemampuan yang besar untuk menerima apapun yang dilontarkan ke arahnya. Bahagianya hati menandakan penerimaan, tetapi sakitnya hati tidak menandakan penolakan. Justru karena ia menerima dan menyerap apapun, ia merasakan semua hal.

Hanya hati yang luas yang mampu memikul langit yang luas. Hati yang luas akan melihat kehidupan besar, hati yang kecil akan melihat kehidupan kecil.

Jika Anda berfokus pada yang menarik hati Anda, Anda akan menyaksikan pertumbuhan dalam diri Anda, yang menyebabkan pertumbuhan dalam hidup Anda.

Gula – Gula Ekor Kuda

Bajunya kuning terang… diterpa angin
Renda-rendanya berterbangan
Sambil memegang tali rambut berlarian kecil
Menghampiriku yang tengah larut
dalam lamunan masa kecil

ku kepang rambutnya
laksana ekor kuda
dengan senyum ceria
memberiku gula-gula
‘tanda terimakasih’
Ucapnya lugu padaku…

Gadis kecil itu kembali menghampiriku
Kali ini dia sodorkan boneka kaki panjang
Tanpa ia minta aku mengerti maksudnya
Rambut boneka itu kujalin dua
Kembali kulihat senyum cerianya
Gula-gula dari sakunya
Kembali ia sodorkan padaku
‘tanda terimakasih’
Bisiknya di telingaku…

Dua bungkus gula-gula
Dalam genggaman tanganku
Hadiah ketulusan hati
Ingin kusimpan saja…
Nanti kuberikan untukmu
yang mengepang rambutku…

Seplastik Juwet dan Si Pemanjat

Itu pohonku
Pohonmu disebelah sana
Juwet ini milikku…!!!
Siang kemarin sudah kupanjat duluan
Kalo mau…
Nanti aku sisihkan beberapa untukmu
Tapi biar aku saja yang memanjatnya…

Hey kamu yang berbaju coklat
Jaga dibawah sini saja
Biar sandalku tak hilang
Pasti ‘kan ku sisihkan beberapa juwet untukmu
Biar aku saja yang memanjatnya

Hey kamu… sini…!!
Iya kamu yang sedari tadi bengong
Pernah memanjat pohon?
Cari pohonmu sendiri ya…!
Atau mau titip saja?
Plastik ini akan aku penuhi dengan juwet ranum
Yang hitam mengkilap
Tunggu aku dibawah pohon
Aku akan memanjat sekarang…

Hey kalian…
Lihat, tas plastik sudah penuh juwet
Ku penuhi janjiku…
Sekarang Bantu aku turun dari pohon ini
Aku tak tahu caranya…..

Istana Kuta Galeria - memories

221208
Sore itu, mendung bergelantungan di langit Bali sedari pagi, sesekali rintik hujan bersentuhan dengan bumi, makhluk bumi menerimanya sebagai gejala alam rutin dan adalah peristiwa yang biasa. Namun, sore itu menjadi sore yang tak biasa bagiku setelah kupijakkan kaki untuk kesekian kalinya di Istana masyarakat Kuta ini. Mengapa istana masyarakat Kuta? yaa karena kemegahannya memang layak diberi gelar istana, dan berada di bilangan Kuta-Tuban. Mengapa tak biasa meski itu bukan pertama kalinya aku berkeliling di istana itu, bahkan daerah Kuta Galeria adalah tempat kantor YC berada? Itu terlebih karena feel yang kurasa beda aja, dan sudut-sudut istana kulihat dari perspektif yang berbeda... itu alasan yang muluk-muluknya, kalo alasan sejujurnya sih, karena sore itu aku merasa stagnan banget, penat sekali dengan rutinitas dan bebal pikiranku akan banyak hal yang berkecamuk. Sedang seharian itu aku merasa lumpuh diantara orang-orang yang aktif sekali..di kantor itu. Hehehe, yaa sore itu di istana itu aku menemukan diriku berada di suatu tempat asing yang tak asing, beda yang tak beda...

Sudut-sudut di Istana Kuta Galeria memberikan suatu perasaan yang berbeda. Aku merasa insting lokasiku kacau, aku berjalan tanpa peduli berada di koordinat titik berapa. Istana itu entah mengapa saat itu mengusik kehadiranku di Bali, aku merasa nyaman seperti pergi jauh dari daerah yang kutinggali sedari kecil. Namun begitu aku tersadar dan menemukan diriku masih tetap di lintang dan bujur derajat yang menandakan aku masih di Bali, aku merasa lebih lega. Bertemu dengan orang-orang yang kukenal..di lantai tiga itu, membuatku lebih lega, menemukan diriku berada bersama mereka. Suatu perjalan ke suatu daerah lain sangat menyenangkan, namun kembali pulang adalah suatu hal yang jauh melebihi dari sekedar perasaan menyenangkan itu.

Istana Kuta Galeria memang sangat indah. Berada didalam areal tersebut seolah membuat perasaan kecil, kemegahannya menenggelamkan diri sebagai manusia yang seringkali angkuh untuk hal-hal yang adalah kelemahan yang tak diakui. Bentuk-bentuk meluas, areal kosong yang dikelilingi bangunan berbagai bentuk tanpa pakem Bali, warna-warna bertabrakan, dan gaya arsitektural yang futuristik tradisional Eropa... tiang-tiang tinggi besar kokoh dan ritmis dinamis, hmm sangat indah, simbol ungkapan kebijaksanaan yang ingin dituangkan pada bangunan. Elemen dekoratif yang sebagian besar bertemakan flora dan fauna memberikan keharmonisan manusia dengan alam. Warna-warna serta teksture yang dipergunakan sebagai elemen pelengkap dan pembeda bangunan tetap konsisten pada ritme antar bangunan. Dalam suatu kompleks bangunan, akan ada suatu bangunan yang menjadi pembeda yang sangat mencolok dan kontras, berani menentang sekelilingnya. Disanalah letak kekuatan ritme kontras yang sengaja dibuat. Keseragaman monoton yang berulang dan teratur perlu dibuat hentakan, desain pembeda dan pemberontak yang meruntuhkan perulangan statis, menanggulangi kebosanan.

Pola tata bangunan Istana itu sangat menyenangkan. Pedestrian menjadi point utama, oleh karenanya kenyamanan penataan prana luar adalah prioritas terpenting. Kompleks bangunan yang difungsikan sebagai pertokoan, perkantoran dan juga fasilitas publik sangat arif dijaga seperti layaknya artis yang menjadi daya tarik massa. Namun, diluar dari itu elemen-elemen pendukung lingkungan tetap bisa menyumbangkan kesan tersendiri yang tak kalah mengangumkannya. Seperti misalnya dibeberapa titik terdapat taman mini lengkap dengan kolam dan air pancur yang memberikan kesegaran sekaligus sebagai elemen pelunak. Beberapa food court sengaja menata meja dan kursi di sepanjang jalan setapak, cukup ampuh menjai penyeimbang dan pengisi ruang luar. Sculpture, signed board, fire pomp, genset, garbage basket hingga manhole (penutup lubang selokan) didesain sedemikian rupa sehingga menjadi bagian dari desain. Bahkan disuatu sudut bangunan, instalasi pembuangn AC diberi penutup sekat-sekat kayu seperti pada ciri desain tropis, AC pun mendapat perlakuan spesifik.

Corak trace road diambil dari corak bebatuan padas, sangat teliti sekali pemilihan warna dan teksturenya. Terdapat beberapa corak berbeda dibeberapa lorong yang menjadi pedestrian. Coklat muda, coklat tua, abu-abu hingga hitam legam menjadi pilihan warna utama. Public toilet dibuat di suatu sudut terbuka yang sangat mencolok karena berada ditengah-tengah persimpangan jalan. Namun, toilet itu dibangun disemacam ruang basement, sedang dibagian atasnya dibuat taman dan kolam yang mengisi pranata ruang luar tersebut. Sangat unik, karena akses menuju ke dalam toilet yang langsung terpisah antara toilet pria dan wanita itu serasa menuju ruang bawah tanah yang akan menghadirkan kejutan tersendiri. Sayangnya, khususnya untuk toilet wanita.. dari kelima box toilet yang tersedia, tak satupun yang dapat terkunci. Pintu box tak dibuat rata untuk bisa dikunci, hingga pintu harus diganjal benda lain semisal tempat sampah/tissue bekas agar mau tertutup, hmmm... amat sangat disayangkan.

Ada suatu sudut ruangan yang menurutku sangat menyenangkan. Yaitu disekitar kompleks bangunan Hardrock Radio, yang letaknya cukup terpencil dan dari sejumlah bangunan yang ada baru beberapa saja difungsikan. Kantor dan studio radio Hardrock FM Bali berada tepat dipojokkan, terdiri atas tiga lantai. Dibagian luar terdapat taman kecil. Ada dua buah kursi dan meja taman lengkap dengan payung taman. Aaiiih menurutku disana adalah tempat yang sangat romantis untuk bercengkrama. Bisa banget dimafaatkan untuk pertemuan informal dengan anak-anak muda, gathering radio dsb.nya. tempatnya cukup tenang, jauh dari orang berlalu-lalang. Tinggal ditambah elemen kolam air mancur sebagai elemen air yang melembutkan horison sekelilingnya, dan beberapa titik lampu spotlight... klop banget deh buat event-event kecil semacam firewall party, garden party dll deh.. hehehe

Padahal, secara fisik desain bangunan yang meski sebagai pembangkakangan dari tata aturan IMB di Bali adalah merupakan bangunan yang sangat sempurna. Kompleks ruko yang elegan bergaya Eropa campuran (ada beberapa yang menonjolkan citra arsitekur Jepang dan Bali). Ruang-ruang luar yang cukup mendukung berbagai aktifitas semacam pertunjukkan, bazaar terbuka, garage sale bahkan kegiatan komunitas (panjat tebing, photography, syuting film, outbound games, dll). Areal parkir yang amat-amat-amat sangat luas yang memang disediakan sebagai central parkir di Kuta. Beberapa public facility yang mengakomodir kebutuhan pengunjung. Dan banyak lagi lainya deh. Namun, entah mengapa semenjak awal beroperasinya Istana Kuta Galeria ini dianggap gagal secara manajemen marketing, secara public design, marketing strategic, atau entah lah… sayang banget emang…

Love Story

050309.1:16am
Edward-Scissorhand... diputar ulang dilayar TV...... (lagi lagi...)

Bahwa cinta ada pada tiap-tiap 'makhluk' bagaimanapun bentuknya dia. Bahwa cinta adalah pelajaran yang sulit diterjemahkan dengan kata-kata, karena hanya cinta itu sendiri yang akan mengajarkan pada hati-hati yang disentuhnya. Cinta melemahkan yang kuat dan menguatkan yang lemah....

Makhluk ciptaan yang terlihat sedingin es..namun hatinya sangat hangat oleh cinta.
Hatiku tersentuh melihat sorot matanya tatkala begitu bahagia memiliki keluarga... merasakan cinta.

Sejenak aq tertegun dan terlintas bayangan pada suatu penggalan moment yang menunjukkanku kasih seorang ibu. Kala ia mengusap lembut tangan anaknya yang terbaring di rumah sakit. Tiada istimewa pabila Ibu itu tak kukenal sebagai sosok (yang katanya) sangat garang. Aku menyimpan beragam asumsi buruk sebelumnya mengenai sosok tersebut. Namun, kala itu, hatiku yang disentuh meski ia tengah membelai lembut tangan anaknya, namun aq merasakan ada pancaran kasih yang membuat hatiku luluh..
Itulah cinta... cinta yang sebenarnya cinta, cinta yang sangat universal dan tulus yang menyentuh hati-hati secara misterius...

Edward dengan Scissorhand-nya hanya menginginkan kebahagiaan... hanya menginginkan cinta. Apa dia tak berhak untuk itu? mengapa? terkadang cinta membuat kita menjadi manusia yang terlampau egois. Cinta yang dikaburkan dengan keinginan untuk memiliki dan menguasai...hati. Heiii... hati memang hanya ada satu, ruang-ruang didalamnya hanya sekian kubik. Namun hati selalu memiliki ruang untuk hati-hati lain yang menyentuhnya...

Aku bukan penggemar film-film mellow, karena hanya akan membuatku tampak semakin cengeng dan aku tau kalo aku menangis akan membuatku semakin terlihat buruk (hehehehe).
Edward-Scissorhand dan Titanic adalah dua film yang membuatku tampak buruk, hehehe..
dua-duanya mempunyai alur & ending yang serupa...
cinta & perbedaan.. dua dunia yang berbeda..., selau ada yang menjadi penghalang & berusaha memisahkan. Lalu kemudian, itu menjadi dongeng bagi anak cucu-nya.. dongeng cinta yang terlihat Happy ending (as always).
Aku bisa menyimpukan demikian karena seperti pakem-pakem dongeng pada umumnya yang salah satunya adalah happy ending. Maka di film itupun demikian, si wanita meneruskan kehidupannya hingga tua renta. Dan si Pria... memiliki 'kehidupannya' sendiri. Look's like happily ever after story.. hmmm

Cinta memiliki banyak kisah, yng pada dasarnya mempunyai pola yang mirip-mirip. Namun karena terjadi oleh tiap-tiap orang maka terlihat alur yang berpola dan beragam. terkesn sangat spesial bagi masing-masing orang. Padahal cerita cinta bisa dipelajari polanya.. hanya karena itu menyangkut masalah hati..perasaan, maka sangat rentn sekali. Hati hanyalah segumpal darah yang membentuk daging yang sangat mudah rusak. Oleh karea itulah letaknya dibagian organ tubuh terdalam terlindung oleh tulang rusuk.

Hati itu tak terlihat... karena itulah harus diperlihatkan..
Perlihatkan perasaan & cinta kita pada orang-orang yang telah menyentuh hati kita.

Haaa aku tak pandai bicara tentang cinta-cintaan palagi menunjukkannnya, hmm...

Street Culture di Bali

Siapa sih yang kagak tau Breakdance? Hip Hop music? Rapper? DJ (Disc Jockey)? Graffiti? Sneaker? Skater? BMX? Yaaa… sebuah life style anak muda yang cool abis deh. Bali yang sangat multyculture, tentunya sangat memudahkan budaya-budaya dari luar Bali untuk berkembang.

Apa sih Street Culture? Break dance, Hip Hop music, Rapper, Graffiti, Sneaker, Skater dan BMX berdasarkan sejarah asal-usulnya merupakan suatu life style yang berkembang dari kehidupan di jalanan yang kemudian menjadi budaya popular (Pop-Culture) di masyarakat. Perkembangan life style tersebut disertai dengan dukungan dari komunitas masing-masing untuk berusaha mengembangkan life style tersebut agar lebih familiar di masyarakat terutama dikalangan anak muda. Di Bali sendiri dengan tipical anak mudanya yang masih kental menjaga kebudayaan local membuat perkembangan Street Culture sedikit tersendat-sendat. Namun, setelah gaya hidup Street Culture semakin marak dan gencar didengung-dengungkan, maka mempengaruhi pula dengan lifestyle anak muda di Bali. Dan saat ini peminat Street Culture pun semakin meningkat, komunitas-komunitas di masing-masing genre Street Culture bermunculan. Bahkan dengan keadaan perekonomian Negeri sedang goyah, distro sebagai outletnya komunitas malah semakin rame. Hmm… penasaran juga apakah gerangan yang menarik dengan budaya tersebut ya…?

Nah, kalo masih ada juga yang belom tau apa sih Street Culture? apa aja sih Street Culture? gimana perkembangannya di Bali? bahkan kalo kamu pengen tau juga profile-profile teman-teman kita yang getol Street Culture di bidangnya masing-masing, so aku sedang mengumpulkan info-info dan mengamati perkembangan Street Culture di Bali. Dan ulasannya akan aku update berkala (atau lebih tepatnya nyicil geto, hehee….).

Berdasarkan berbagai sumber yang aku dapat hingga saat ini, beberapa jenis dan klasifikasi Street Culture yang tengah berkembang di Bali diantaranya yaitu:


* Street Music (Rapping, DJ, Hip Hop Music)
* Street Art (graffiti artwork, stencil graffiti, sticker art, wheatpasting and street poster art, video projection, art intervention, guerrilla art, flash mobbing and street installations)
* Street Sport (Streetball, Skateboard, BMX)
* Street Dance (Breakdance, B-boy, B-girl, Hip Hop Dance)
* Street Fashion Style (Distro/Distribution Outlet)

Penjelasan dan ulasan dari masing-masing klasifikasi tersebut aku link di artikel terpisah (biar gak numpuk dan terlalu padat).

Sedikit melenceng dari topic mengenai perkembangan Street Culture yang sebenarnya, kita pun punya Local Street Culture lho yang juga gak kalah potensialnya untuk menjadi pop culture. misalnya aja pengamen jalanan, yang semakin kreatif dengan genre musik indie. Meskipun belum bisa disamakan kepopulerannya dengan Street Culture yang sudah menjadi lifestyle anak muda, namun eksistensi mereka patut diperhitungkan juga. Masih banyak lagi aktivitas di jalanan yang sayangnya malah membuat kita sedikit kurang nyaman. Well, semoga aja suatu saat kelak local street culture kita pun mendapat pengakuan sebagai lifestyle anak muda masa depan yaa ^_^.

We’re Gonna Go Dancing!!

“jika segalanya hancur esok, dan mengulang kembali lagi dari awal, “tak akan melewatkan waktu yang sama”, aku akan mengulangnya mungkin… seperti mengigau…..

Lalu, berucap “apa kabar?” seperti ketika aku melihatmu pertama kali. Aku tidak suka melihat wajahmu yang terlalu lelah. Aku tidak suka melihatmu menyimpang dari kehidupan nyata. Aku tidak suka engkau membebankan begitu banyak pekerjaan pada dirimu tetapi tidak pernah mengalami kemajuan. Aku hampir ingin mengatakan, jika aku membenci hal-hal itu. Kamu tahu? Aku tidak mau mengatakan jika semua itu hanyalah sumber masalah, tapi… aku yakin jika sebuah nilai hanya berada di dunia yang murni, benar dan indah. Walaupun tampknya agak kurang tepat, tetapi itu adalah segalanya untukku. Aku sama sekali tidak membutuhkan kebenaran yang tidak jelas. Kamu tahu? Jika aku tidak dapat melihat wajahmu dari sisimu lagi, aku rasa…. Mmm, diam-diam aku akan meneteskan air mata……”
WOW……!!!!! Rangkaian tiga huruf tersebut aku gumamkan berkali-kali tatkala menyaksikan pertunjukkan Contemporary Dance theatrical yang diselenggarakan oleh Japan Contemporary Dance Network (JCDN) bekerjasama dengan Agency for Cultural Affairs, Japan Foundation dan Arti Foundation di gedung Ksirarnawa, Art Centre Bali pada kamis malam 12 Juni 2008. Rasanya aku tak ingin mengejapkan mataku sedetik pun untuk melewatkan fragmen demi fragmen olah tubuh yang mereka suguhkan dalam pertunjukan malam itu. Sudah lama aku tak meyaksikan pertunjukkan teater bahkan ini pertama kalinya aku benar-benar terkesima dan larut.



Sejenak aku tertegun setelah membaca rangkaian kata-kata yang begitu indah di selebaran untuk pementasan cara tersebut. Semula, aku sempat sedikit dongkol karena aku dan temanku hanya terlambat tiga menit dari pertunjukkan dance pertama yang dibawakan oleh Kentaro!! Di acara tersebut, dan kami berdua tidak diperkenankan langsung memasuki gedung pertunjukkan serta harus menunggu 20 menit lagi hingga pertunjukkan dance pertama tersebut berakhir. Akh…. Sayang banget konsekuensi telat yang harus dibayar mahal. Sembari menanti aku mencermati selebaran itu untuk menghibur kekecewaanku. Aku semakin penasaran dengan pertunjukkan Kentaro!! Yang katanya ni mengaplikasikan gerakan hiphop kedalam tari kontemporer pada karya improvisasi yang melahirkan gaya terbarunya aaakh…. Aku semakin ingin banget segera masuk untuk melihat pertunjukkannya. Sayang, untuk memberikan konsentrasi penuh pada pertunjukan maka tidak diperkenankan masuk tatkala pertunjukan sedang berlangsung. Ternyata, beberapa saat kemudian ruang tunggu semakin penuh sesak dengan penonton yang juga telat, heheee… sepertinya kita memang harus belajar disiplin serta menghargai karya orang deh. Meski pertunjukkan teater ini gratisan, tapi tetap kita harus menghargai karya seni tersebut.

Begitu ada aba-aba bahwa kami sudah diperbolehkan untuk masuk ke ruang pertunjukkan, aku bergegas mencari deretan kursi yang cukup strategis untuk menikmati pertunjukkan. Dan kemudian, semua lampu dipadamkan (hmm… menanti suasana agar benar-benar hening ternyata cukup sulit, karena ada aja yang batuk-batuk lah, sibuk membenarkan tempat duduknya lah, suit-suit lah dan ada juga yang masih sibuk memeriksa HP-nya, aduuuh disinilah letak kekurangan kita untuk menghargai orang lain).

Sejenak kemudian, perlahan tampak bayangan merah yang kemudian disorot oleh lampu directspot yang membuat pandangan focus pada sosok tubuh... Hanya dibalut lembaran kain merah membentang, I Nyoman Sura yang merupakan maestro penari dari Bali yang sangat produktif dan tak pernah berhenti berkreasi memperagakan permainan tubuh yang “wow….!!!”, gerakan-gerakan simbolik bagaikan sang pelukis sedang menorehkan kuasnya di kanvas udara. Sesaat kemudian, tampak bayangan wanita memakai kimono melantunkan lagu Jepang yang.. tak kumengerti, dengan membawa lilin redup yang bagaikan menyiratkan lentera kehidupan yang bergulir, suasana menjadi sangat kudus dan mendebarkan. Wow… lagi lagi kata itu aku decakkan, dan aku semakin penasaran dengan setiap gerakan selanjutnya. Setiap penonton mempunyai persepsi dan penilaian masing-masing dalam melihat suatu karya seni dari sudut pandang mereka. Aku tak hanya larut dalam olah gerak serta penataan cahaya yang menambah dramatis pertunjukkan tersebut, namun aku pun terbuai dengan makna-makna gerakan yang berusaha untuk disampaikannya. Wooow……..!!!!!! pergumulan antara pria dan wanita yang pada akhirnya sang pria pun bertekuk lutut oleh pesona wanita. Kira-kira begitulah sekilas gambaran kisah tarian yang diberi judul “Lost…” yang ditampilkan oleh Nyoman Sura, Jasmine Okubo dan Gunadi Putra.

Selanjutnya, dalam keremangan tata lampu panggung muncul dua orang pria wanita berbusana abu-abu meliuk-liuk, berkejaran, memburu dan menghindar, berputar-putar semakin lama semakin cepat dan gesit, lalu kemudian… mereka berhenti seolah dibekukan oleh waktu dan kontan penonton pun bertepuk tangan. Sang pria menghilang, sang wanita merasakan kesendiriannya… waktu terasa berlalu begitu saja. Yaaa, tarian kedua ini mengisahkan tentang pertemuan dua insan yang saling membutuhkan dan mengisi yang kemudian happy ending. So sweet, so romantic…

Belum cukup terhenyak oleh gerakan yang atraktif dari Yukari Ota dan keiitchi Otsuka dalam kelompok Dance Theatre Ludens dalam karyanya yang diberi judul “BE”, lampu panggung kembali meredup. Keadaan kembali sunyi beberapa saat, dan dalam keremangan tersebut tampak sosok empat gadis duduk dengan ekspresi wajah seperti sedang makan. Lalu, mereka bersahut-sahutan mengeluarkan suara-suara melengking yang…, heheee lucu banget deh. Dan gerakan-gerakan dance yang mereka suguhkan pun sangat unik, aneh dan lucu…. beberapa kali penonton tertawa geli melihat aksi panggung mereka yang tak lazim. Mereka berusaha untuk memberikan formasi gerakan yang dikemas dalam humor sinis tentang Cinta dan kekerasan. Diakhir pertunjukkan yang disuguhkan oleh kelompok tari Kikikikikiki yang terdiri atas kitamari, Kyoko Nobuchi, Yuka Hanamono dan Emi Matsuo ini mendapat applaud dari penonton yang masih terkesima dengan penampilan mereka.

Yaaaa….. rasanya waktu berlalu begitu cepat. Aku masih terkesima dengan liuk tubuh dalam tatanan koereografi yang keren abis deh. Tata cahaya yang sangat akurat dan benar-benar terperinci sehingga mampu memberikan suasana dramatis serta mendukung penekanan karakter para penari tersebut. Dekorasi panggung yang simple sehingga memberikan focus utama pada pemain/penari. Meski soundsystem sedikit masih kurang mendukung karena hanya terletak disamping panggung. Dance teater modern ini lebih dari sekedar pertunjukkan yang menarik ataupun suatu pertunjukan yang hanya untuk dinikmati keindahan sajiannya. Dance teater ini menunjukkan eksistensi dan kreativitas seniman di dunia tari yang disajikan dengan menyelipkan makna-makna simbolik….. kept on create and creative yaaa

High Heels

Aduh, udah lama aku gak pake high heels. Padahal dulu pun aku mengalami keluhan yang sama bahkan lebih parah lagi, nah beberapa hari ini mencoba untuk kembali memakai sepatu yang konon akan membuat wanita tampak lebih cantik, elegan dan anggun. terakhir memakai sepatu berhak tinggi dulu, aku sudah bersumpah deh gak bakal menyentuh sepatu penyiksa seperti itu lagi, apa gak ada sepatu yang lebih manusiawi dipakai kah..?? hehee, tapi walo bagemanapun susunan kromosom-ku tetaplah XY (artinya, aku wanita!!), so ya aku kudu bisa sesekali menyesuaikan diri deh. Ternyata tampil sebagaimana layaknya wanita memang gak gampang yah, maksudku disini adalah seorang wanita yang tampil pada umumnya dengan busana “kewanitaan”, aksesoris “kewanitaan”, sepatu “kewanitaan” dan semua pernak-pernik wanita deh. Karena itulah harga seorang “wanita” sangat mahal (baik dalam arti harfiah maupun konotatif).

Kembali mengenai sepatu high heels yang bagi sebagian orang merupakan pahlawan yang mampu membuat penampilan wanita menjadi lebih anggun, elegan dan cantik. Sahabatku yang getol banget memakai sepatu high heels kemanapun dia pergi sempat membuatku risih dan bertany-tanya, apakah dia nyaman dengan tumit terangkat sepanjang hari? Apakah memakai sepatu high heels seperti itu sehat dan baik buat peredaran darah tubuh? Jujur aja, beberap jam saja aku memakai sepatu high heels sudah membuat kakiku kram bahkan lecet-lecet. Dulu karena tuntutan profesi yng mengharuskanku memakai sepatu high heels setiap hari, hingga pada akhirnya aku sedikit terbiasa dan sudah kebal dengan lecet-lecet baik di tumit maupun di jari-jari kakiku. Namun, tetap saja aku merasakan aliran darahku kurang lancar, kesemutan dan kadang kram kaki. Bukankah di telapak kaki kita banyak terdapat kumpulan saraf-saraf yang terhubung dengan beberapa organ vital ditubuh?

Dari beberapa informasi yang aku dapat dari situs-situs lainnya, emang dah banyak pembahasan tentang high heels baik pembahasan tentang kelebihan maupun kekurangannya dan korban-korban dari high heels pun tidak sedikit. Beberapa rujukan situs yang bisa diintip diantaranya yaitu:

http://astaga.com
http://www.kapanlagi.com
http://www.ppidenhaag.nl
http://dewideme.multiply.com

Sedikit tips yang bisa aku bagi untuk kamu yang ingin tampil, anggun, modis, cantik, jenjang dan bisa memikat pria-pria ^_* dengan sepatu tingginya, diantaranya yaitu;

* Pilih sepatu high heels yang terasa nyaman dikaki, tidak kaku.

* Pilih juga bahan dan model yang bisa membuat kaki kita bisa bernafas.

* Utamakan kualitas dan kesehatan kaki juga, jangan hanya karena tertarik dengan model/desain dan harga yang sesuai dengan isi kantong (jangan terpaku harga murah, namun akan menyakiti kaki nantinya)

* Pakai sepatu berhak tinggi sesuai dengan aktivitas dan tempatnya, misalnya di kantor, gedung, hotel, acara resmi/formal, pesta dll (jangan coba-coba pakai high heels buat mendaki atau kegiatan lapangan apalagi buat berjalan kaki lebih dari 15 km dan naik turun 25 anak tangga, hehee)

* Pilih hak sepatu yang tidak terlalu tinggi (2 – 5 cm masih aman dan nyaman digunakan)

* Periksa ukuran kakimu dan sesuaikan dengan ukuran sepatu, paling tidak dua tahun sekali. Karena ukuran panjang dan lebar kaki relative akan bertambah.

* Ukuran sepatu berbeda-beda setiap merk, jangan percaya pada satu ukuran aja (terutama kalo nitip beli sepatu apalagi sepatu oleh-oleh/gratisan), pastikan untuk mencoba sepatu tersebut dan benar-benar nyaman dipakai

* Sebaiknya beli sepatu pada waktu sore atau malam hari, karena pada waktu itu kaki kita akan memuai/melebar setelah aktivitas seharian disiang hari.

* Rawat sepatu baik-baik agar tetap nyaman dipakai setiap saat, rawat pula kaki kita agar tetap sehat.

* Jangan memaksakan memakai sepatu high heels seharian, kaki juga memerlukan istirahat dan udara segar. Maka, luangkan waktu sejenak untuk melepaskan sepatu dan gerak-gerakkan kakimu agar otot-otot kaki relaks kembali.

* Sepatu high heels membantu menjaga postur tubuh agar tetap tegap dan anggun, namun akan percuma apabila belum terbiasa dan kaku memakai high heels . untuk itu perlu latihan dan koordinasi cara berjalan yang baik. Walaubagaimanapun, high heels tetaplah “alat pendukung” saja, kecantikan wanita yang sesungguhnya tergantung pada diri kita sendiri.


Aku masih penasaran ma sepatu hak tinggi ini, so ntar aku coba telaah secara mendalam lagi deh, aku kumpulin dulu bahan2nya ya.... kalo ada info2 tolong bagi2 ya.....
thanks, cheers

When u'r gone....

Hari ni temen deketku yang dah kuanggap kakakku bwanget (aq pengeeen bwanget punya kakak, hix hix T_T) brangkat ke Itali, dya maw nikah disana dan entah kapan akan kembali lagi ke Bali... it's mean, entah kapan lagi kami akan bertemu...

Hari ini, aku takut banget ke bandara palagi ngeliat beberapa pesawat terbang melintas di udara... aku takut mengantarkan kepergianmu, aku takut moment perpisahan, aku takut air mataku akan meleleh dan jadi tampak buruk sekali, takut sadar bahwa kita akan terhalang ruang dan waktu......


Aku terlampau takut akan hal - hal yang sebenarnya tak perlu ditakutkan. Yang harus terjadi pasti akan terjadi, but life must go on dan masih ada banyak hal bisa dilakukan. masih ada waktu yang bisa kusulam sembari menanti saat - saat perjumpaan. Perpisahan harus ada untuk bisa bertemu kembali... aku harus yakin suatu saat kelak akan berjumpa kembali dengan sahabatku itu, entah di Itali, entah di Bali entah dimana tapi pasti akan ada ruang dan waktu yang bisa mempertemukan kami kembali.
aa waktu sangat arif dan ruang seolah tanpa batas untuk sekedar menampung rasa takut akan perpisahan ini. seperti kata temanku yang berpendapat bahwa

"perpisahan adalah suatu keindahan dalam hubungan...."


sejenak aku terhenyak dengan keindahan hubungan yang menurutku "dimana letak keindahannya?" namun kemudian, aku menyadari bahwa, kerinduan, kenangan, arti hadirnya seseorang dan penghargaan terhadap hubungan seringkali terkuak tatkala saat - saat perpisahan tak terelakkan.

Aku pasti akan sangat merindukanmu, namun perpisahan bukanlah sebuah akhir melainkan "awal" untuk memulai sesuatu yang baru. Akan ada banyak orang - orang yang akan keluar masuk dalam kehidupan kita, namun hanya orang - orang istimewa yang akan meninggalkan jejaknya di ruang hati kita.

Short Surfing Lesson

Sabtu pagi dibulan Januari lalu aku beserta beberapa panitia dari Magic Wave Anniversary mendapat kesempatan untuk belajar surfing gratis di ProSurf Kuta. Sayang banget kalo kesempatan ini dilewatkan begitu saja. Selain karena aku suka banget dengan laut, aku juga kangen maen surfing lagi (hmm.. jadi teringat sewaktu bermain surfing bersama teman-teman kampus untuk menghilangkan kepenatan karena aktivitas kuliah).

Surfing emang seru dan menyenangkan untuk menghilangkan kepenatan dari rutinitas dan aktivitas sehari-hari yang menggunung. Udara pantai yang segar dengan hangatnya mentari pagi yang memantul dipermukaan pantai akan membuat kita lupa dengan kepadatan agenda kerja sehari-hari. Butiran pasir pantai memberikan sensasi relaksasi pada tubuh kita yang telah penat dan stres. Yaa… we will free to play with wave and enjoy the beach, beban di diri seolah terlepas sehingga tubuh kita akan ringan terbawa oleh ombak diatas papan surfing kita. Kita bisa berteriak-teriak sesuka hati, express your self deh pokoknya. Benar-benar pengalaman yang gak bakal terlupakan. Kapan ada kesempatan surfing gratis lagi ya? Gratisnya di-bold karena surfing emang cukup “mahal” bo, sewa papan surfing aja perjamnya sekitar Rp 30.00,- ampe 50.000,- , nah kalo mau beli papan surfingnya sendiri juga mahal abis, dulu temen kampusku pernah beli papan surfing sekitar 1 jutaan. Belum lagi pernak-pernik lainnya, ya tali kakinya lah, surfboard wax, pakaian surfing lah (biar sedikit gaya geto), Lotion tabir surya ato UV Protection (biar yang dah item kagak nambah gelap gulita), CD dan majalah tentang surfing lah (buat niru gaya para surfer profesional, hehee). Mahal kan relative yaaa. Tapi semua itu sebanding dengan kepuasan kita tatkala surfing kok.

Belajar surfing yang diperlukan hanya keberanian….!! So, enjoy aja bermain-main dengan ombak ^_^


Sebelum praktek langsung ke pantai untuk surfing beneran, kami diberi pengarahan dulu oleh pelatih ProSurf yang dah jago surfing. Setelah pemanasan sekitar lima menit untuk melemaskan tubuh, pelatih surfing memberikan penjelasan tentang papan surfing, jenis-jenis angin dan ombak, teknik-teknik paddle hingga teknik surfing. Aku mau berbagi informasi nih tentang belajar surfing khususnya bagi pemula.

1. Pastikan kita telah memakai pakaian yang nyaman dan aman untuk surfing. Maksudnya, yang tidak membatasi gerakan tubuh kita dan pastikan juga gak kedodoran (kebesaran) biar nantinya gak lepas tatkala surfing (bisa tengsin donk, maunya bergaya keren-keren eee malah malu-maluin, hehee).

2. Yang harus kita lakukan sebelum surfing adalah warming up ato pemanasan dulu biar badan dan otot-otot kita tidak shock dan kram nantinya. Pemanasan gak perlu lama-lama, lima menit saja sudah cukup asalkan kita melakukannya dengan sungguh-sungguh dan benar. Maksudnya, gerakan pemanasan harus benar-benar dilakukan oleh seluruh bagian tubuh mulai dari bagian kepala hingga ujung jari kaki kita.

3. Pastikan juga untuk melindungi kulit kita dengan lotion tabir surya (UV protection), bukan hanya biar kulit kagak menghitam aja, tapi juga buat jaga-jaga dari pengaruh sinar matahari yang berlebihan ke kulit kita. Lotion UV protection bukan hanya buat cewek lho, para cowok juga penting memakai lotion UV protection buat perlindungan kulitnya.

4. Kita kudu mengenal dan mengetahui keadaan pantai sebagai areal surfing kita nanti.

a. Kalo kita surfing di pantai umum, akan ada bendera khusus sebagai tanda untuk areal yang boleh untuk surfing dan areal yang khusus untuk berenang saja. Tanda untuk batasan surfing yang diperbolehkan agar tidak terlampau ke laut lepas juga ada, lifeguard atau penjaga pantai akan memastikan para surfer untuk mematuhi tanda-tanda tersebut demi keselamatan kita. Tanda-tanda bendera pembatas tersebut akan berubah-ubah sesuai dengan pasang-surut pantai dan arah angin, untuk itu kita harus jeli memperhatikannya.

b. Berhati-hati dengan batu karang yang ada di pantai, karena bisa sangat berbahaya bagi para surfer. Papan surfing kita bisa rusak apabila berbenturan dengan batu karang, dan terlebih lagi badan kita bisa terluka. Karena itu, kenali dulu betul-betul pantai tersebut.

c. Perhatikan pula pola dan arah angin pantai pada saat itu. Pola dan arah angin akan menentukan pola dan jenis-jenis ombak, nah kita kudu jeli memperhatikan angin dan ombak buat mendukung surfing kita. Ombak yang bagus buat surfing adalah ombak yang tidak pecah, yaitu ombak yang bergulung-gulung dan tidak lekas menjadi buih. (maaf guys, pelajaran mengenai angin dan ombak gak aku dengarkan dengan baik soalnya sambil sedikit ngantuk, hehee maaf ya tar aku tanya lagi deh ma para surfer ato ke magicwave)

5. Surfing kudu pake surfboard, kalo nggak… namanya renang gaya bebas (hehee). Makanya, make sure kita dah ada surfboard sebelum nyemplung ke pantai buat surfing. Surfboard terdiri atas permukaan atas yang terdiri dari bagian depan atau disebut juga nose/hidung, badan board, ujung belakang board yang terdapat tali pengaman atau disebut juga leash serta pada bagian bawah board terdiri atas sirip/fin untuk menjaga keseimbangan. Surfboard terdiri atas beragam ukuran, bentuk dan desain. Surfboard pada umumnya terbuat dari polyurethane foam dan fiberglass, adpula yang terbuat dari kayu serta dari carbon sehingga menjadi ringan. Bagian permuakaan/deck board harus dilapisi wax untuk memudahkan kita berdiri diatas papan. Macam-macam surfboard diantaranya yaitu:

Longboard, disebut juga Malibu Board. Ukurannya sekitar 8 – 14 kaki. Keunggulan dari longboard ini adalah kestabilan untuk mengapung dan keseimbangan dipermukaan air. Untuk itulah longboard sangat cocok untuk digunakan oleh surfer pemula. Longboard mempunyai kestabilan untuk menjaga keseimbangan dan memberikan daya dorong bagi surfer sewaktu berada diatas ombak. Versi dari longboard ini diantaranya adalah jenis Tri-Fin atau yaitu longboard dengan tiga buah sirip yang akan memberikan ekstra keseimbangan. Ada pula jenis longboard The Gun yang panjangnya sekitar 9 – 12 kaki, kelebihannya yaitu memberikan kenyamanan dan kestabilan ketika paddle (mengayuh untuk mencari ombak ke tengah pantai) dan kestabilannya ketika meluncur diatas ombak. Ada pula versi The 2+1 Longboard merupakan versi longboard yang sirip atau fin board dapat berubah-ubah sesuai dengan kondisi dan mempunyai daya manufer yang sangat hebat.

Funboard, disebut juga midsize board, yaitu surfboard dengan ukuran antara longboard dan shortboard. Funboard dapat dikatakan sebagai happy medium size board karena bisa menjadi pilihan alternative bagi para surfer yang “ragu” untuk menggunakan longboard maupun shortboard (hehee…. Nyari amannya aja ya jack ^_^).

Shortboard, merupakan surfboard yang sering digunakan oleh para surfer professional karena mempunyai tingkat kesulitan yang tinggi dan membutuhkan keahlian khusus untuk mengendalikan kestabilan dan keseimbangannya ketika diatas ombak . Panjangnya sekitar 6 – 7 kaki, dengan ujung/nose yang tajam dan memiliki ekor bulat ataupun persegi, serta biasanya memiliki 3 buah sirip namun adapula yang hanya memiliki 1 sirip bahkan hingga 6 buah sirip.

Bodyboard merupakan bentuk lain dari dari surfboard. Bodyboard biasanya pendek dan sangat ringan karena didalamnya terbuat dari dow/polyethylene, arcel, polypropylene yang dilapisi oleh plastic serta busa/foam lembut. Bahan pembuat bodyboard ini sangat sesuai untuk surfing di air dingin dan tidak mudah untuk membengkok/melengkung. Apabila papan terlalu mudah dan terlalu sedikit membengkok/melengkung maka akan mengurangi kecepatan. Oleh karenanya, bodyboard cocok pula untuk pemula yang masih belum cukup stabil mengapung dan menyesuaikan kecepatan daya dorong ombak. Biasanya tali pengaman bodyboard panjang dan dipasang di tangan surfer, namun adapula yang dipasang di kaki. Bodyboard biasanya tanpa sirip/fin untuk memberi kebebasan untuk bergerak, namun kita harus ekstra menjaga keseimbangan tubuh. Walaupun demikian, bodyboard sangat nyaman untuk digunakan karena lebih ringan dan fleksible. Sehingga cukup aman apabila kita terjatuh dari papan, maka kita tidak akan terluka oleh papan.

6. Kemudian, untuk teknik surfing yaitu:

a. Pertama-tama, papan surfing kudu kita bawa ke tengah pantai (cara bawanya pun ada tekniknya lho biar kayak surfer professional geto deh). Papan surfing bisa diangkat diatas kepala atau diselipkan dilengan (bukan dijinjing, emang emak-emak bawa tas belanjaan dari pasar). Kalo udah menyentuh air, ujung belakang/ekor papan surfing didorong ke tengah laut sambil tangan yang satunya memegang pinggir papan agar seimbang dan mengarah ke ombak yang akan kita tuju.

b. Kemudian kita harus paddle yaitu mengayuh ke tengah pantai untuk mencari ombak. Teknik paddling yaitu kita tidur tertelungkup diatas papan, dengan dada sedikit diangkat, ujung kaki menyentuh ekor papan surfing dan pandangan harus tetap lurus kedepan. Lalu gerakkan kedua tangan seperti mengayuh secara bergantian untuk tetap menjaga keseimbangan diatas papan.

c. Apabila selama paddling tersebut kita berjumpa dengan ombak-ombak kecil maka untuk menjaga agar kita tetap berada diatas papan adalah dengan memegangi pinggir papan dengan kedua tangan kita dan dada agak diangkat agar menetralisir ombak yang menyerang kita sembari tetap menjaga keseimbangan tubuh.

d. Setelah kita merasa siap untuk berdiri diatas papan dan menemukan ombak yang sesuai untuk berselancar, maka kita putar apapan surfing kita mengarah ke bibir pantai dan bersiap-siap berdiri. Teknik untuk berdiri terletak pada kegesitan dan tetap menjaga kesimbangan. Untuk itulah, kita harus melakukan gerakn seminim mungkin untuk menjaga keseimbangan tubuh kita. Gerakan dari tertelungkup hingga berdiri diatas papan terdiri atas dua macam teknik.

- Teknik pertama terdiri atas tiga tahap, yaitu dada hingga pinggul diangkat sembari kedua tangan tetap berpegang pada pinggir papan. Lalu kaki ditarik kedepan hingga badan jongkok dengan telapak kaki kita yang kuat didepan yang kaki lagi satunya sejajar agak diputar 30° serta agak mundur kebelakang. Kemudian angkat badan sembari pandangan tetap lurus kedepan dan telapak kaki diputar hingga terbuka 90° dan membentuk siku-siku.

- Teknik kedua terdiri atas dua tahap yang mengutamakan kecepatan dan kestabilan menjaga keseimbangan. Tekniknya yaitu dada hingga pinggul diangkat sembari kedua tangan tetap berpegang pada pinggir papan. Lalu dengan cepat melompat berdiri dan langsung mengatur kedua kaki untuk menyentuh permukaan papan hingga membentuk siku 90°. Berat badan sewaktu melompat harus diatur agar tidak goyah dan tetap stabil, pandangan mata pun harus tetap mengarah lurus kedepan

e. Selama berdiri diatas papan, kita harus memusatkan kekuatan tubuh bertumpu pada kaki agar kokoh, mengatur keseimbangan tubuh, menjaga pandangan tetap lurus kedepan.

7. Apabila kita terjatuh dari papan surfing, maka hal pertama yang harus kita lakukan adalah jangan panic..!! Lindungi kepala dan badan kita agar tidak terbentur papan atau karang di pantai. Tali pengaman papan yang terikat dikaki kita, akan menyebabkan papan melenting kembali mengarah ke kita. Hati-hati agar papan tidak membetur tubuh kita atau kita terbelit oleh tali itu (senjata makan tuan donk). Dan apabila ternyata kita gak jago-jago amat berenang, jangan panic deh… berpegangn aja ma papan surfing kita biar mengapung (heheee).

8. Beberapa tips tambahan yang gak kalah pentingnya yaitu:

a. Sekali lagi, yang diperlukan untuk belajar surfing adalah Keberanian, gak perlu takut duluan deh buat mencoba, gak perlu takut ngeliat ombak yang bergulung-gulung. Makanya, sewaktu surfing pandangan tetap lurus kedepan aja…..

b. Pastikan perut terisi sebelum surfing biar stamina terjaga dan powerfull deh.

c. Jaga juga mata kita dari iritasi air laut berlebihan

d. Apabila kita terjatuh dari papan, jangan minum air laut (sumpah masih enak air susu deh)

e. Jangan berlebihan surfing, segala yang berlebihan emang gak bagus

f. Selama surfing mata jangan jelalatan, bukan waktunya mencari mangsa euy…

g. Jangan melewati batas yang diperbolehkan untuk surfing, apabila sudah merasa terlampau jauh dari bibir pantai, segera kembali mendekat ke pantai.

h. Buat yang baru belajar surfing, lebih baik tetap bersama pelatih surfing deh, biar dibantuin belajar teknik surfing, menjaga kita kalo ada apa-apa sekalian PDKT (hehee)

i. Langsung bersihkan badan (mandi) setelah selesai surfing dan ingat bawa baju ganti

j. Minum air putih untuk menetralisir cairan tubuh

k. Bilang terimakasih ma pelatih dan yang ngundang buat surfing gratis tersebut (hehee.. penting juga lho buat kedepannya)

Seru kok ber-surfing ria..., palagi kalo gratisan (heheee) plus ditraktir makan pula setelah itu (yaa.. abis surfing kan perut jadi keroncongan). Semoga ada kesempatan lagi buat belajar surfing, karena kalo Cuma sekali dua kali mah belum cukup banget buat bisa berdiri dengan kokoh dan stabil diatas papan. Yaaa ternyata kesabaran dan pantang menyerah juga diperlukan untuk bisa berselancar dan berdiri di atas papan. Kita kudu bolak-balik mencari ombak serta mencoba lagi..lagi..dan lagi untuk bisa menguasai teknik berselancar apalagi biar bisa menguasai ombak. Wuiiiihhhh…..gak sabar pengen surfing lagi.

Surfing selain bisa menjadi sekedar hiburan untuk sejenak meredakan stress dan kepenatan bisa pula menjadi hobby bahkan profesi yang cukup bergengsi dan mendatangkan income. Bali merupakan salah tujuan para surfer dunia. Para surfer local pun kian bermunculan dan menjadi perhatian dunia.